Selasa, 11 Mei 2010


Kelompok Pemerhati Burung (KPB) “Perenjak”

Adalah lembaga semi otonom yang berada dibawah naungan Himpunan Mahasiswa Konservasi Sumberdaya Hutan dan Ekowisata (HIMAKOVA) IPB yang berdiri tahun 1990. KPB ‘Perenjak’ didirikan atas latar belakang kesenangan, minat dan bakat mahasiswa Departemen Konservasi Sumberdaya Hutan dan Ekowisata yang dulu masih bernama jurusan Konservasi Sumberdaya Hutan dalam melakukan kegiatan pengamatan burung di alam.

Visi

Menyatukan para mahasiswa pengamat burung dalam upaya konservasi lingkungan khususnya burung dan habitatnya melalui kegiatan pendidikan dan penelitian

Misi

1. Membentuk suatu wadah perkumpulan para pengamat burung.

2. Melakukan kegiatan pendidikan, pelatihan dan penelitian tentang burung dan habitatnya

3. Menjalin hubungan dengan organisasi terkait baik regional, nasional maupun internasional

Lambang KPB Perenjak terdiri atas tulisan KPB Perenjak, burung perenjak jawa (Prinia familiaris), lensa monokuler, serta tulisan HIMAKOVA.

Lambang KPB Perenjak mencerminkan :

1. Tulisan KPB Perenjak dan HIMAKOVA mencerminkan nama organisasi

2. Gambar burung perenjak mencerminkan bahwa organisasi ini merupakan organisasi yang kecil tetapi aktif dan suaranya keras dan didengar.

3. Gambar lensa monokuler mencerminkan bahwa kami merupakan kelompok pemerhati burung.

Kegiatan yang dilakukan seperti:

1. Studi Konservasi Lingkungan (Surili) di TN Bukit Barisan Selatan, TN Way Kambas, TN Betung Kerihun, TN Bantimurung Burlusaraung dan TN Bukit Baka Bukit Raya.

2. Eksplorasi Fauna Flora dan Ekowisata Indonesia (Rafflesia) di Hutan Pendidikan Gunung Walat, CA Gunung Simpang dan CA Rawa Danau.

3. Study Konservasi Lingungan (SURILI) 2009 di TN Manupeu Tana Daru di Nusa Tenggara Timur.

4. Cooming Soon (SURILI) 2010 di TN Sebangau, kalimantan Tengah.

1 komentar:

  1. dear...
    perkenalkan nama saya ajeng,,BBKSDA Jabar.
    saya tertarik dengan eksplorasi KPF di CA Gunung Simpang...apakah bisa di share reportnya..
    email saya Lembanasari_46@yahoo.com
    thanks.

    BalasHapus

Copyright © HIMAKOVA | Designed With By Blogger Templates
Scroll To Top